![]() |
Edited by Siti Faridah |
Sinopsis Oh My Venus - Blog sitifaridah.com
Halo, Teman Farida!
Kalian suka nggak sih nonton drama Korea yang membahas tentang kesehatan perempuan? Saya suka menonton drama Korea yang membahas tentang kesehatan perempuan dan kali ini saya akan membahas tentang drama Korea yang membahas tentang kesehatan perempuan yaitu drama Korea yang berjudul Oh My Venus.
Judul Drama : Oh My VenusNama Pemain : Shin Min-Ah Berperan Sebagai Kang Joo-Eun dan So Ji-Sub Berperan Sebagai Kim Young-HoJumlah Episode : 16 EpisodeTanggal Tayang : 16 November 2015 – 5 Januari 2016Genre : Romance Comedy
Drama Korea yang berjudul Oh My Venus ini menceritakan tentang perempuan cantik yang bernama Kang Joo-Eun. Di tahun 1999, Kang Joo-Eun menjadi idola semua orang. Saat itu Kang Joo-Eun masih duduk di bangku sekolah menengah atas.
![]() |
Edited by Siti Faridah |
Kang Joo-Eun ini siswi sempurna yang tidak hanya memiliki wajah yang cantik saja. Kang Joo-Eun juga cerdas. Kang Joo-Eun ini bercita-cita menjadi seorang pengacara yang kantornya ada di Seoul, Korea Selatan.
Baca Juga : Review Drama Korea Welcome to Waikiki
Kang Joo-Eun mempunyai seorang pacar yang wajahnya tampan. Pacarnya Kang Joo-Eun ini tipe pacar romantis yang memberikan kejutan untuk Kang Joo-Eun. Pacarnya Kang Joo-Eun adalah atlet renang yang pernah memenangkan medali emas.
Akan tetapi di tahun 2014 banyak hal yang tak terduga terjadi di hidup Kang Joo-Eun. Kang Joo-Eun berubah menjadi gendut karena terlalu banyak makan dan sering mengkonsumsi minuman yang banyak mengandung gula.
Akan tetapi setelah lulus kuliah maka Kang Joo-Eun akhirnya bisa meraih mimpinya menjadi seorang pengacara dan kantornya ada di Seoul, Korea Selatan. Ternyata menjadi pengacara pun setiap harinya akan bertemu dengan klien yang memiliki berbagai macam masalah.
Suatu hari, setelah 15 tahun berpacaran dengan pacarnya yang merupakan seorang atlet renang maka Kang Joo-Eun merasa bahagia karena berharap pacarnya akan segera melamar Kang Joo-Eun dan mengajak Kang Joo-Eun menikah.
Akan tetapi sungguh menyedihkan sekali karena pacar Kang Joo-Eun tidak mengajak Kang Joo-Eun untuk menikah. Pacar Kang Joo-Eun mengajak Kang Joo-Eun mengakhiri hubungan tersebut. Kang Joo-Eun pun merasa sedih, kaget, dan jengkel. Dan ternyata pacar Kang Joo-Eun selingkuh dengan perempuan lain dan ternyata perempuan tersebut adalah teman dekat Kang Joo-Eun di masa lalu.
Sumpah ya bagian ini tuh paling menyedihkan dan menyebalkan. Udah pacaran sejak masih SMA, kuliah, dan sampai udah 10 tahun kerja eh kok akhirnya putus juga. Memang ya pacaran tidak menjamin bisa menuju ke pernikahan.
Dan setelah itu Kang Joo-Eun terus saja sedih dan sedih. Pada akhirnya Kang Joo-Eun bertemu dengan lelaki yang membuat Kang Joo-Eun sadar agar Kang Joo-Eun mengubah gaya hidup ke gaya hidup sehat.
Lelaki tersebut adalah Kim Young-Ho seorang atlet sekaligus coach. Kim Young-Ho pun merupakan anak dari pengusaha kaya raya. Beruntunglah Kang Joo-Eun karena bertemu dengan Kim Young-Ho yang bisa membuat gaya hidup Kang Joo-Eun berubah menjadi gaya hidup sehat.
Hal-hal yang dilakukan Kang Joo-Eun atas perintah Kim Young-Ho yaitu cek kesehatan di rumah sakit terdekat, diet makanan sehat dengan mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari, mengatur jadwal makan, olahraga sesuai dengan kemampuan.
![]() |
Edited by Siti Faridah |
Karena sering bertemu dan sering bersama maka tumbuh rasa sayang dan rasa cinta antara Kang Joo-Eun dan Kim Young-Ho. Dan betapa bahagianya Kang Joo-Eun ketika Kang Joo-Eun memiliki berat badan yang ideal setelah dietnya berhasil. Memang ya kalau kita niat dan konsisten maka apa yang kita inginkan bisa terwujudkan.
Itulah sedikit hal yang dapat saya sampaikan tentang drama Korea yang berjudul Oh My Venus. Drama Korea yang berjudul Oh My Venus ini cocok ditonton untuk yang suka nonton drama Korea genre komedi romantis yang membahas tentang kesehatan perempuan.
Tidak ada komentar
Terima kasih sudah berkunjung ke blog Siti Faridah dan meninggalkan komentar 🤩